Singkawang – Bagi para pecinta dunia musik dan tarik suara pastilah sudah tak asing dengan penyanyi asal Malaysia satu ini, Tu Siau Fung. Penyanyi legendaris yang sudah banyak mencetak album. Apalagi untuk kalangan yang sudah berumur, pasti sangat suka dengan suara khasnya.

Tu Siau Fung hadir dalam Perayaan Imlek & Cap Go Meh Singkawang 2020. Tak hanya tadi malam (27/01/2020), hari ini (28/02/2020) beliau akan hadir kembali menghibur Singkawang di atas panggung pagoda Kridasana. Tu Siau Fung juga memberi kesempatan kepada siapa saja penggemar yang minta tanda tangan dan foto bersama.

Sontak membuat para pengunjung histeris, menyerbu Tu Siau Fung. Beliau mengajak pengunjung bernyanyi bersama, menyapa, dan berinteraksi langsung. Bagi yang belum bertemu, segera datang malam ini di Pagoda Kridasana. Saksikan langsung performance Tu Siau Fung.


Hanya dengan membayar tiket masuk seharga 20.000 rupiah saja, bisa langsung bertemu, berfoto dengan Tu Siau Fung. Kapan lagi? Hanya terjadi di Perayaan Imlek & Cap Go Meh Singkawang 2020. Ayo beramai-ramai datang ke replika pagoda terbesar MURI Kridasana Singkawang! Singkawang hebat, pasti ke Singkawang! (db)