Singkawang – Jangan sampai ketinggalan, apalagi buat yang hobi foto. Wajib datang ke replika pagoda Stadion Kridasana Singkawang. Banyak spot menarik dan unik, mulai dari photobooth karikatur ibu Walikota Singkawang, dunia terbalik, bergaya ala siluman putih dan siluman hijau, patung tikus-tikus Singkawang yang lucu dan unik, kaleng kerupuk raksasa, lampion-lampion hias, sampai replika Pak Presiden Jokowi naik sepeda pun ada, serta masih banyak lagi!





Bagaimana? Ingin foto seperti di atas? Ayo segera datang beramai-ramai, bersama teman-teman, keluarga, ke Replika Pagoda Stadion Singkawang, buka setiap hari selama Perayaan Imlek dan Cap Go Meh mulai 23 Januari 2020 sampai dengan 09 Februari 2020. Buka dari pukul 09 pagi sampai 11 malam. Dan tanggal 25 Januari 2020 ketika hari ‘H’ Imlek tetap buka. (db)